INTERNALISASI NILAI-NILAI KARAKTER DAN KECERDASAN MAJEMUK DALAM PENERAPAN KORPUS LINGUISTIK DAN MISSION WALLS

Main Article Content

Eka Lutfiyatun Lutfiyatun

Abstract

ABSTRAKSistem kurikulum pendidikan di sekolah mengintegrasikan penanaman nilai-nilai pendidikan karakter dalam setiap aktifitas pembelajaran. Hal ini tentunya dapat menjadi bekal yang sangat berharga berupa nilai-nilai luhur yang akan sangat berguna ketika siswa benar-benar terjun ke dalam kehidupan bermasyarakat. Pendidikan karakter pada pembelajaran bahasa asing sangat erat kaitannya karena latar belakang bahasa asing yang dipelajari maupun siswa sebagai subjek belajar tentunya berbeda. Selain itu, kesulitan siswa dalam mempelajari materi membaca, khususnya analisis gramatika pun menjadi perhatian guru. Tidak hanya dalam kognitif saja, guru juga perlu memerhatikan aspek kecerdasan siswa yang berbeda, atau kecerdasan majemuk yang menuntut guru untuk memberikan perlakuan yang sesuai. Sehingga guru perlu menerapkan berbagai teknik pembelajaran yang dapat menggugah semangat siswa meskipun harus mempelajari materi bertingkat kesulitan tinggi. Salah satu cara yang dapat diterapkan adalah dengan penggunaan media korpus linguistik berbasis web yang bernama The Quranic Arabic Corpus dan penerapan teknik pembelajaran Mission Walls. Penelitian ini menggunakan metode analisis kajian pustaka, dengan menganalisis beberapa karya ilmiah yang merupakan hasil laporan penelitian penggunaan media korpus linguistik dan penerapan Mission Walls dalam rangka penguatan pendidikan karakter dan kecerdasan majemuk. Hasilnya adalah pendidikan karakter dan pembelajaran berbasis kecerdasan majemuk menjadi penting dan integrasi web korpus dan Mission Walls dapat diterapkan. Keseluruhan Mission Walls mengandung 11 nilai karakter, yakni jujur dan rasa ingin tahu, toleransi, kerja keras, tanggung jawab, kreatif, dan demokratis, menghargai prestasi, komunikatif, dan gemar membaca. Kesimpulannya, sangat memungkinkan bagi guru untuk menggunakan media berbasis web, penerapan berbagai teknik pembelajaran inovatif dan megintegrasikannya dengan penguatan pendidikan karakter dan mengasah kecerdasan majemuk siswa.

Article Details

How to Cite
Lutfiyatun, E. L. (2018). INTERNALISASI NILAI-NILAI KARAKTER DAN KECERDASAN MAJEMUK DALAM PENERAPAN KORPUS LINGUISTIK DAN MISSION WALLS. Jurnal Teknodik, 21(3), 61. https://doi.org/10.32550/teknodik.v21i3.340
Section
Review
Author Biography

Eka Lutfiyatun Lutfiyatun, Maulana Malik Ibrahim Islamic State University

Mahasiswa Pascasarjana, jurusan Pendidikan Bahasa Arab, semester 3

References

Asmani, Jamal Ma’mus. 2013. Buku Panduan Internalisasi Pendidikan Karakter di Sekolah. Yogyakarta: DIVA Press.

Dharma Kesuma dkk. 2011. Pendidikan Karakter Kajian Teori dan Praktik di Sekolah Bandung: PT Remaja Rosda Karya.

Effendy, A. F. 2009. Metodologi Pengajaran Bahasa Arab. Malang: Misykat.

Elmubarok, Zaim. 2009. Membumikan Pendidikan Nilai: Mengumpulkan yang Terserak, Menyambung yang Terputus, dan Menyatukan yang Tercerai. Alfabeta: Bandung.

Hermawan, Acep. 2011. Metodologi Pembelajaran Bahasa Arab. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Iskandarwassid, & Sunendar,D. 2011. Strategi Pembelajaran Bahasa. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Makruf, Imam. 2009. Strategi Pembelajaran Aktif. Semarang: Need’s Press.

Sugiyanto. 2010. Model-model Pembelajaran Inovatif. Surakarta: Yuma.

Abdulkarim, Raed. dan Al Jadiry, Adnan. 2012. British Journal of Arts and Social Science Vol 10 No II. The Effect of Using Cooperative Learning an Multiple Intelligences Theory on Physical Concept Acquisition. ISSN: 2046-9578. London: British Journal Publishing. hlm. 140.

Abdullah, Ana Christina. 2009. Journal of International Cooperation in Education Vol 12 No 1. Multicultural Education in Early Childhood: Issues and Challenges. Hiroshima: Hisroshima University.

Al Sulaiti, L., & Atwell, E. 2006 The Design of a corpus of Contemporary Arabic. University of Leeds. Internastional Journal of Linguistics, 1384–6655

Alismail, Halah Ahmad. 2016. Journal of Education and Practice Vol 7 No 11, Multicultural Education: Teachers’ Perceptions and Preparation. ISSN 222-288X. Minessota: University of Minessota.

Anas, Wakhid Anwar. 2015. Penerapan Pendidikan Karakter dalam Proses Pembelajaran di SMK Pondok Pesantren Darul Amanah Kendal. Skripsi. Universitas Negeri Semarang.

Fitriah, Raden Ayu. Eko Hariadi. 2012. Pengaruh Metode Pembelajaran Learning Tournament Terhadap Hasil Belajar Siswa di SMK Negeri 1 Sampang. Jurnal Penelitian Pendidikan. Vol 1. No 1.

Ibrahim. 2013. Jurnal Addin: Pendidikan Multkultural. Surakarta: UNU Press

Johnson, A., & Raish, M. 2013. Making Vocabulary Corporeal, Arabic Learners, Vocabulary Development, and arabiCorpus. Proceedings of The International Linguistics.

Kohirin, Felik. 2015. Implementasi Nilai-Nilai Pendidikan Karakter di Madrasah Aliyah Nurul Hikmah Banjarnegara. Skripsi. Universitas Negeri Semarang.

Lutfiyatun, Eka. 2015. Pengembangan Game Edukasi Berbasis Adobe Flash CS5 untuk Keterampilan Menulis. Skripsi. Universitas Negeri Semarang.

Lutfiyatun, Eka. 2017. Efektifitas Media Corpus Linguistik dalam pembelajaran bahasa Arab. Prosiding Seminar Nasional. Yogyakarta: UNY Press.

Mansour, Mohamed Abdelhageed. 2013. International Journal of Humanities and Social Science Vol 3 No 12. The Absence of Arabic Corpus Linguistics: A ca; for Creating an Arabic National Corpus. Egypt: Assiut University.

Siti Khotijah 2015. Keefektifan Penggunaan Media Mission x pada Keterampilan Membaca Bahasa Arab Siswa Kelas VIII di SMP Islam Sudirman 1 Bancak Kab. Semarang. Skripsi. Semarang. Universitas Negeri Semarang. Tidak diterbitkan.

Thompson, William G. 2002. The Effect of Character Education on Student Behavior. Disertasi. Tennessee: East Tennesse State University

Widhiastuti, Ratieh. 2014. Teams Games Tournament (TGT) sebagai Metode untuk Meningkatkan Keaktifan dan Kemampuan Belajar. Jurnal Dinamika Pendidikan. Vol IX. No 1.

Almujalwel, Sultan, dan Al Thubaity, Abdulmohsen. 2016. Arabic Corpus Processing Tools for Corpus Linguistics and Language Teaching. Makalah Seminar. Online. Tersedia di https://www.researchgate.net/publication/309351881 (Diunduh 15 September 2016)

Aryani, Dwi Agustin dkk. 2014. Edusains: Model Pembelajaran Berdasarkan Teori Multiple Intellegence yang Dominan dalam Kelas pada Materi Tekanan. Online. Tersedia di https://media.neliti.com/media/publications/58981-ID-model-pembelajaran-berdasarkan-teori-mul.pdf (Diunduh 15 September 2016).

Hardini, Tri Indri. 2017. Presentasi Materi Seminar Nasional: Inovasi Pembelajaran Bahasa Asing Berciri Multikultural. (Semarang: Universitas Negeri Semarang). 14 September 2017.

Johnson, David dan Johnson, Roger. Anales de Palcologia. 2014. Cooperative Leraning in 21st Century. Online. Tersedia di http://dx.doi.org/10.6018/analesps.30.3.201241 (Diunduh 15 September 2016).

Suyitno, Imam. 2017. Pengembangan Pendidikan Karakter dan Budaya Bangsa Berwawasan Kearifan Lokal. Online Article. https://www.researchgate.net/publication/314599815

Tim Redaksi. 2015. E-Buletin Media Pendidikan LPMP Sulawesi Selatan. Artikel. ISSN 2355.3189